10 Maret 2023

LAPORAN PENYELENGGARAAN PEMERINTAH DESA - TA 2022

Musyawarah Laporan Penyelenggaraan Pemerintah Desa dan Realisasi Pelaksanaan Anggaran Pendapatan dan Belanja Desa Tahun Anggaran 2022 di mulai pukul 09.30 WIB di Balai Pertemuan Desa Sendangagung. Acara di hadiri oleh BPD Desa Sendangagung, Ketua PKK, Ketua Rukun Tangga Desa Sedangagung, Lembaga dan Perangkat Desa Sendangagung. Acara dimulai dengan menyayikan lagu Indonesia Raya dan dilajutkan dengan pembacaan SPJ Laporan Penyelenggaraan Pemerintah Desa dan Realisasi Pelaksanaan Anggaran Pendapatan dan Belanja Desa Tahun Anggaran 2022 Oleh Sekretaris Desa Sendangagung Bapak Anis Rogga. Acara kemudian di lanjutkan dengan sambutan Kepala Desa Sendangagung Ibu Lilik Sriyaini dengan materi Kinerja Perangkat Desa Sendangagung dan usaha kemajuan Desa Sendangagung, kemudian dilanjutkan dengan Sambutan Ketua BPD Desa Sendangagung Bapak Suwarni tentang evaluasi kinerja Perangkat Desa Sendangagung. Acara di tutup dengan pembacaan Doa dan dilanjutkan dengan makan bersama para undangan. 
SUPARMAN (PLT SEKDES)    SUTRISNO (KAUR KEUANGAN)    LILIK SRIYANI (KEPALA DESA)    SUGITO (KAMITUWO)    HADI MULYONO (KAUR UMUM)    PARNO (KAMITUWO)    KASNO (KASI KESEJAHTERAAN)    WARNO (STAF KASI PELAYANAN)    SARMIN (KASI PELAYANAN)    SUWARDI (STAF KASI PEMERINTAHAN)